Blog Berbagi Informasi

Thursday, 27 March 2014

Sejarah Pasundan Radio

No comments :
PASUNDAN RADIO CIANJUR


CIKAL BAKAL RADIO 93.00 PASUNDAN RADIO 
Everybody knows me … itu ungkapan dari seorang Maestro di bidang seni :  H. Benjamin Suaeb (alm), sesuatu yang tidak berlebihan memang, mengingat karya-karyanya yang sampai sekarang pun masih dapat dinikmati oleh semua lapisan masyarakat. Salah satu karyanya yang semakin diminati masyarakat adalah Bens Radio 106.2 FM, berdiri sejak 5 Maret 1990, yang telah sukses menjadi radio favorit pendengar, terlebih lagi dengan prestasi gemilangnya menjadi Radio Dengan Pendengar Terbanyak Se-JABOTABEK selama 6 kali berturut-turut  (AC NIELSEN 2001, 2002, 2003, 2004, 2005 & 2006 ).
Sukses dengan Bens Radio 106.2 FM dan unit radio lainnya yang tersebar di wilayah Jawa Barat & Sumatra Selatan, pada 13 Maret 2001 kami membentuk sebuah Holding Company : etnikom… etnik komunikasi. Maka guna mencapai tujuan yang diharapkan, etnikom men-design Visi Organisasi sebagai jaringan yang memadukan nilai etnik dengan media komunikasi.
Service, Balance, Unique dan sebuah Teamwork (SeBUT; Philosophy) yang solid merupakan nilai yang kami junjung tinggi agar dapat meraih sukses pada persaingan global, sama halnya dengan pentingnya mengetahui arah mata angin (Selatan, Barat, Utara, Timur) guna berhasil dalam mengarungi Lautan Samudra nan luas ini.
Dengan mengangkat nilai etnik budaya, radio unit etnikom merupakan media yang memenuhi kebutuhan dan keinginan semua pihak secara berkelanjutan, terutama klien kami: pendengar serta pemasang iklan.         
Beda …! Itulah etnikom, yang merupakan jaringan media komunikasi pertama di Indonesia yang mengangkat dan mengolah perbedaan etnik menjadi sebuah Positioning. Sesuai dengan apa yang kami yakini : Different Colours Makes A difference….
 

SEKILAS TENTANG PASUNDAN FM

Radio 93.00 Pasundan FM merupakan salah satu Radio Jaringan Etnikom Grup Bens Jakarta dengan mengudara di Kabupaten Cianjur Tepatnya di Jalan Wijaya Kusuma No. 149 Cipendawa Pacet Cianjur pada tanggal 13 September 2002.
                Beda… ! itulah 93.00 Pasundan FM … yang mengangkat dan mengabungkan  nilai etnik budaya lokal Cianjur ( Seni Ngaos, Mamaos, & Maenpo )  dengan sebuah media komunikasi dan perbedaan itu menjadikan Radio 93.00 Pasundan FM menjadi satu-satunya Radio di Kabupaten Cianjur yang mengangkat nilai etnik lokal Cianjur.
Dengan mengangkat nilai etnik budaya, Radio 93.00 Pasundan FM merupakan media yang memenuhi kebutuhan dan keinginan semua pihak secara berkelanjutan, terutama klien kami : pendengar serta pemasang iklan.
Service, Balance, Unique, dan sebuat Teamwork ( SeBUT; Philosophy ) yang solid merupakan nilai yang kami junjung tinggi agar dapat meraih sukses pada persaingan global, sama halnya dengan pentingnya mengetahui arah mata angin ( Selatan, Barat, Utara, Timur ) guna berhasil dalam mengarungi Lautan Samudra nan luas ini.

SEJARAH PENDIRIAN RADIO  PASUNDAN FM

Dengan slogan/Motto “ TONG GULAK-GILEK BRAS WAE KA 93.00 PASUNDAN FM  … RADIO ETNIKNA URANG CIANJUR “  PT. Radio Gema Pasundan atau Radio 93.00 Pasundan FM untuk pertama kalinya mengudara di Kabupaten Cianjur tepatnya di jalan Wijaya Kusuma No. 149 Desa Cipendawa Kecamatan Pacet Kabupaten Cianjur - Jawa Barat  pada hari Kamis, 13 September 2002.
Radio 93.00 Pasundan FM sebagai Radio ke-10 dari Jaringan Etnikom Grup Bens Jakarta bisa mengudara di bumi CIPUNJUR [Cipanas Puncak Cianjur] tidak terlepas dari jasa-jasa para pendirinya, yakni :
1.    H. Biem Triani
2.    Munir
3.    Ismarlita Soedarjoen
4.    Heni Santovia
5.    Raden Rinni Sri Susanty
6.    Wardanela Sarjana Komunikasi
7.    Rendy Rangga Anantama Purwoko
8.    Ani Mariyani
sejak pertama kali mengudara  radio pasundan fm mengalami beberapa kali perpindahan frekuensi dan slogan yakni:
tahun 2002 s/d 2003                   89.7 pasundan fm… radiona urang pasundan
tahun 2003 s/d sekarang             93.00 pasundan fm… radiona urang cianjur

motto dan panggilan para pendengar pasundan fm
moto utama pasundan fm             : tong gulak gilek brass wae ka 93.00 pasundan fm radiona urang  
                                                               cianjur
motto tahunan                           :
·         tahun 2003              : sataun pasundan fm… beuki mencrang euy..!
·         tahun 2004              : dua taun pasundan fm… beuki edun euy..!
·         tahun 2005              : tilu taun pasundan fm… nyunda pisan euy..!
·         tahun 2006              : opat taun pasundan fm… mingkin gaya… mingkin kakoncara… !
·         TAHUN 2007            :
·         TAHUN 2008            :
·         TAHUN 2009            :
·         TAHUN 2010            :
·         TAHUN 2011            :

panggilan pendengar                  : aa teteh bapa mamah abah ambu
organisasi para pendengar           : baraya pasundan fm

LATAR BELAKANG & TUJUAN PENDIRIAN RADIO PASUNDAN FM
Radio Pasundan FM mengudara di Kabupaten Cianjur didasari oleh kepedulian terhadap keberadaan Seni & Budaya setempat yang mulai luntur dan terkikis oleh era globalisasi dan modernisasi. Untuk itu Radio Pasundan FM diharapkan bisa menjembatani dalam menampung dan menghidupkan kembali para seniman, budayawan, dan komunitas masyarakat yang rindu akan keragaman budaya Cianjur [ Seni Ngaos, Mamaos, & Maenpo ] melalui sebuah kemasan program acara yang bersifat hiburan, pendidikan, dan informasi.

RESPON/PENDAPAT MASYARAKAT
Sejak kehadirannya, Program acara Radio Pasundan FM mendapatkan respon yang positif dari semua kalangan masyarakat baik itu Instansi Pemerintah atau swasta., LSM, dan organisasi lainnya. seperti halnya ABAH RUSKAWAN salaku Ketua Paguyuban Seni Sunda Pasundan Kabupaten Cianjur. Beliau mengatakan bahwa dirinya merasa sangat gembira sekali ada sebuah Radio di Kabupaten Cianjur yang mau mengangkat Seni dan budaya lokal Cianjur. Hal serupa juga di kemukakan oleh Bupati Cianjur H. WASIDI SWASTOMO MSI, dimana beliau mengatakan bahwa dengan adanya Radio yang mengangkat nilai seni dan budaya kedalam sebuah format acara yang bersifat edukatif, informative, dan menghibur diharapkan bisa menumbuh kembangkan kembali rasa memiliki seni dan budaya Cianjur di kalangan masyarakat Kabupaten Cianjur.

PROGRAM ACARA PASUNDAN FM
Program acara Radio Pasundan FM mengusung format Etnik + Jokes yang bersifat Informatif, edukatif dan menghibur, dan hal tersebut sesuai dengan apa yang inginkan oleh masyarakat Kabupaten Cianjur.

SUMBER DAYA MANUSIA DAN STRUKTUR ORGANISASI
Saat ini Jumlah karyawan / Abdi dalem Pasundan FM adalah 13 Orang Staff dan 3 Orang Announcer Part time,  dan mereka terdiri dari orang-orang muda yang berpengalaman dibidangnya, creative, potensial, serta bisa diandalkan untuk menjalankan roda operational Radio Pasundan FM. Sementara untuk struktur organisasi itu sendiri diupayakan seramping mungkin guna lebih mengefesienkan organisasi serta menghilangkan hambatan birokrasi dan meningkatkan fleksibelitas didalam menghadapi persaingan yang cukup berat dan ketat.

VISI & MISI RADIO PASUNDAN FM
VISI  Radio Pasundan FM, adalah :
“ Menjadi Radio yang mengusung nilai-nilai etnik sunda di Cianjur “

MISI Radio pasundan FM, adalah :
·         Menyebarkan informasi, edukasi, dan hiburan melalui pendekatan etnik Cianjur
·         Melakukan pelestarian Seni dan Budaya Cianjur melalui pendekatan audio
·         Menjadi sentra informasi/lembaga yang membantu menyediakan informasi seni budaya Cianjur bagi masyarakat
·         Perusahaan yang memberikan keuntungan bagi semua pihak sesuai peran
·         Menjalin komunikasi usaha dengan produk atau jasa yang berkualitas
·         Perusahaan yang kehadirannya memberikan arti penting terhadap lingkungan sekitarnya

tujuan radio pasundan fm
·         tujuan jangka pendek adalah untuk membantu pemerintah membuka lapangan kerja untuk masyakat sekitar
·         tujuan menengah adalah dapat menjADI MEDIA DALAM DUNIA PENDIDIKAN, INFORMASI DAN HIBURAN BAGI MASYARAKAT CIANJUR
·         tujuan jangka panjang adalah sebagai wadah mengapresiasikan kemajemukan seni dan budaya cianjur

sarana dan prasarana
  1. aspek teknis
1.    FREKUENSI                                                  : 93.00 Mhz

2.    SISTEM MODULASI & FREKUENSI                     : Frekuensi Modulasi

3.    MODEL PEMANCAR SUARA                             : STEREO

4.    PEMANCAR
a. Merek                                                      : RVR
b. Tipe                                                         : VJ 1000
c. Buatan                                                    : Bologna Italia
d. Tahun                                                     : 2002
e. Daya Pancar Maksimal                               : 1000 Watt
f. Daya Operasi                                            :    500 Watt
g. Frekuensi                                                 : 93.00 Mhz
h. Kondisi                                                    : Baik/Normal

5.    MENARA
a. Jenis                                                        : Guy Wire
b. Tinggi Menara                                          : 60 Meter dari permukaan tanah
c. Tinggi Lokasi                                            : 445 Meter dari permukaan laut

6.    ANTENA FM
a. Merek/Buatan                                          : Concept-Amerika Serikat
b. Jenis                                                        : Ring Antena
c. Tipe                                                         : Omni Directional
d. Polarisasi                                                            : Sirkular
e. Jumlah Antena                                         : 6 Bays
f. Gain Antena                                             : 6 dB
g. Tinggi Antena                                          : 50 Meter dari permukaan tanah
h. Jarak antenna ke Pemancar                                    : 80 Meter
i.  Sistem Hubungan dari studio pemancar        : Langsung melalui Kabel


  1. aspek it support
1.    1 buah mixxer siaran merk soundcraff 18 channel
2.    1  buah mixxer untuk ruang produksi merk  detton usa 24 chanel
3.    2  buah stereo cassete deck - 377
4.    1 audio control  merk benQ
5.    12 microphone merk akg
6.    10 headphone merk akg
7.    6 standing mix
8.    4 tape recorder merk sonny
9.    5 buah telephone
10.  1 buah telephone fax
11.  3 printer jet merk cannon
12.  1 buah mesin tik
13.  2 buah ac ruangan
14.  hub 10 line merk d-link
15.  1 dvd player
16.  2 buah televisi
17.  1 set speaker active
18.  9 ( sembilan ) set komputer, masing-masing untuk studio siaran, divisi produksi creative, divisi music, divisi pemberitaan, program director, operational manager, keuangan, marketing dan trafic
spesifikasi          :
pentium IV , ddram 512 mb, soundcard soundblaster 24 bit merk   creative, hard  disk 200 gb, cd / dvd room, cd / dcd re writer, floppy disk, modem internal

C.    aspek ruangan / gedung
1.    1 buah ruang siaran
2.    1 buah ruang produksi creative
3.    1 buah ruang redaksi / pemberitaan
4.    1 buah ruang keuangan
5.    1 buah ruang marketing
6.    1 buah ruang traffic
7.    1 buah ruang operational manager
8.    1 buah ruang program director
9.    1 buah ruang pemancar
10.  2 buah ruang tamu
11.  1 buah ruang dapur
12.  2 buah water closet
13.  1 buah ruang mushola

D.    aspek art
1.    1 meja resepsionist
2.    2 set sofa
3.    14 meja kerja
4.    14 kursi kerja
5.    1 meja siaran
6.    4 kursi siaran
7.    10 laci kabinet
8.    1 rak cassete
9.    1 rak cd
10.  2 buah sepeda motor  


LOGO RADIO PASUNDAN FM  & HOLDING COMPANY ENTIKOM
Logo Pasundan Radio
Logo Perusahaan


FILOSOFI  LOGO  :

Memberikan pelayanan yang seimbang baik kedalam maupun keluar tanpa melupakan keunikan [ etnik ] yang ada dengan kerjasama yang baik untuk terus membangun dan berkembang menuju ke arah yang lebih baik.


VISI

Menyatukan perbedaan tanpa harus membuat perbedaan

MISI

Melestarikan budaya Indonesia melalui Integrated  Media Comunications Services

ETNIKOM

Nama Perusahaan yang menjadi Holding Company seluruh unit usaha

MOTTO

Differrent Colours make a Difference

TAMBANG

Simbol kekuatan yang mengikat perbedaan – perbedaan budaya yang digali dikemas dan satukan dalam satu ikatan. Simbol ini dibuat melilit menyerupai huruf e kecil sebagai lambang atau inisial awal huruf e pada kata etnikom yang menjadi nama Perusahaan. Tambang, lambang etnik yang dimiliki oleh seluruh wilayah yang ada di Indonesia. [ Warna Tanah / Khaki ]

 

KABEL WARNA

Simbol kemajuan teknologi yang ditampilkan dalam bentuk serat optik dengan multi Colors [ Merah, kuning, Biru, Orange, Hitam , Coklat ]



OWNER                                                               : BIEM BENJAMIN
OPERATIONAL MANAGER            : IWAN HERDIAWAN
PROGRAM DIRECTOR                     : ALMUNAJAT LIBRAN
ACCOUNTING EXCECUTIVE         : 1. ADI JUMADI
                                                                  2. ERDIS ISKANDAR
FINANCE                                              : AYI MULYANAH
TRAFFIC  OFFICER                            : AYI MULYANAH
CREATIVE / PRODUCTIONS          : RIDWAN SETIAWAN
MUSIC DIRECTOR                             : RIDWAN SETIAWAN
NEWS / REPORTER                           : FERRY INDRA
SECURITY                                             : GUGUN
OFFICE SERVICE                                                : DENI YUSUF
ANNOUNCER                                     :
_INGGRID DEBORAH ( ilah sukaesih )
                                                                _ Dewi Suci Azwanita
                                                                _ Azwar Hasidan
                                                                _ Emira Ardisty
                                                                _Ema Hemalia
                                                                _Asep Sopandi

 FOTO-FOTO CREW PASUNDAN RADIO CIANJUR
Teh Ayi sibuk di meja kerja finance

Kang Ajat

Kang Usep

Kang Oden

Kang Oden ala Cherrybell style

Kang Fey & Kang Ukay

Kang Fey & Kang Ukay - Serius

Pak Iwan & Kang Haris

Kang Ajum, Miel & Teh Ayi

Kang Ajum
Kang Ajat - On air

No comments :

Post a Comment