LIDAH
Lidah mempunyai bentuk yang indah
Kecil mungil dan menarik
Keimanan dan kekufuran seseorang
tiada terang kecuali dengan kesaksian lidah
Lidah mempunyai ketaatan dan
kemaksiatan yang besar
Melihat peliharalah mata,
berjalan peliharalah kaki,
berkata peliharalah lidah
Lidah… apakah arti lidah?
Hanya sepotong daging dari tubuh
manusia
Tapi tanpa lidah orang akan
kekurangan
Dan manusia berbalik nama menjadi
manusia bisu
Lidahlah yang menghubungkan manusia
dengan manusia
Lidahlah yang menciptakan segala
bahasa
Lidahlah yang member suara semua
fikiran dan cita
Lidahlah yang member nada segala
rasa
Lidahlah yang memperindah nyanyian
dan irama
Lidah dapat membuat hati yang rindu
menjadi mesra ria
Lidah dapat membuat orang yang menangis
menjadi tertawa
Membuat yang sedih menjadi bahagia
Yang duka menjadi suka
Itulah pengaruh lidah
Tapi lidah juga dapat membuat yang
bahagia menjadi sedih
Lidah mampu mengubah orang yang
suka menjadi duka
Membuat yang semangat menjadi lemah
Yang berharap rahmat menjadi putus
asa
Yang senang menjadi benci
Yang gembira ria menjadi pilu
Yang tertawa menjadi menangis
Lidah pula kuasa membalikkan fakta
dan peristiwa
Itulah pengaruh lidah…
Lidah… apakah arti lidah?
Hanya sekerat daging lembek tak
bertulang
Namun ia sangat tajam
Lebih tajam dari pedang zulfikar
Kalau kulit tersayat pisau, masih ada
obatnya
Tapi kalau lidah lukai hati, kemana
obat kan dicari?
Itulah pengaruh lidah…
Ust. Dadun Abdul Mubarak
No comments :
Post a Comment